Bawaslu Sultra Gelar Ngobrol Kamis Edisi ke-8: €œMewujudkan Pemilu Tanpa Pelanggaran, Mungkinkah?€
|
Kota Kendari €” Bawaslu Provinsi Sulawesi Tenggara kembali menyapa para sahabat pengawas pemilu melalui program diskusi rutin Ketua Bawaslu Provinsi Sulawesi Tenggara, Iwan Rompo Banne, menjadi pemantik diskusi dalam Ngobrol Kamis Edisi ke-8 yang mengangkat tema €œMewujudkan Pemilu Tanpa Pelanggaran: Mungkinkah?€ yang dilaksanakan secara daring melalui platform Zoom Meeting pada hari Kamis 04 September 2025, Foto/Anti.
Dalam pemaparannya, Iwan menyampaikan bahwa cita-cita ideal Bawaslu adalah bagaimana mewujudkan pemilu tanpa pelanggaran, atau setidaknya jumlah pelanggaran tidak lebih banyak dibandingkan dengan kepatuhan.
€œCita-cita ideal Bawaslu adalah bagaimana mewujudkan sebuah pemilu tanpa pelanggaran. Kalau pun masih ada, jangan sampai pelanggaran lebih banyak daripada yang bukan pelanggaran,€ tutur Iwan.
Lebih lanjut, Iwan berharap forum ini dapat menjadi pelita atau penerang bagi sahabat-sahabat Bawaslu di provinsi maupun kabupaten/kota. Menurutnya, tema yang diangkat cukup provokatif, tetapi secara hipotesis dapat diwujudkan melalui strategi yang tepat.
€œForum ini diharapkan mampu menjadi ruang berbagi pengetahuan dan pengalaman. Saya berharap sahabat-sahabat yang mengikuti bisa lebih aktif bertanya, sehingga apa yang didapatkan bisa menjadi bekal dalam menghadapi permasalahan ke depan,€ tambahnya.
Diskusi ini dipandu oleh Staf Bawaslu Buton Utara, Alim Bahri, S.H., yang bertindak sebagai moderator, dengan menghadirkan Anggota Bawaslu Buton Utara, Musliman, S.Pd., S.D., sebagai narasumber utama.
Selama dua jam berlangsung, forum ini diwarnai dengan diskusi hangat berupa tanya jawab, argumentasi, hingga sanggahan yang membangun. Hal tersebut menjadi ciri khas tersendiri dalam Ngobrol Kamis kali ini.
Menutup diskusi, Iwan memberikan catatan penting bahwa dalam menangani pelanggaran pemilu, perlu dilakukan pendalaman agar setiap proses berjalan sesuai aturan dan konteks wilayah. Ia juga memberikan apresiasi kepada Bawaslu Buton Utara atas partisipasi aktifnya yang membuka cakrawala berpikir baru bagi seluruh peserta.
📌 Untuk menyaksikan dokumentasi lengkap kegiatan ini, sahabat Bawaslu dapat mengakses melalui kanal YouTube resmi Bawaslu Sultra pada tautan berikut: https://youtu.be/6iVoPuHFZJk
Penulis/Editor : Gd/Thity
