Lompat ke isi utama

Berita

Bawaslu Sultra Hadiri Penguatan Kelembagaan Pengawas Pemilu di Konawe Utara

Bawaslu Sultra Hadiri Penguatan Kelembagaan Pengawas Pemilu di Konawe Utara

Kab, Konawe Utara €“ Ketua Bawaslu Provinsi Sulawesi Tenggara, Iwan Rompo Banne, bersama Anggota Bawaslu Sultra H. Heri Iskandar dan Bahari, serta Kepala Sekretariat Bawaslu Sultra Jalaludin menghadiri kegiatan Penguatan Kelembagaan Pengawas Pemilu yang dilaksanakan oleh Bawaslu Kabupaten Konawe Utara, bertempat di Sawa Beach Resort, Kecamatan Sawa, Kabupaten Konawe Utara, Jumat (29/8/2025). Foto/Humas.

Dalam kegiatan ini, Ketua Bawaslu Sultra menjelaskan bahwa program ini merupakan agenda Bawaslu Republik Indonesia dengan menghadirkan narasumber dari Komisi II DPR RI serta Penggiat Pemilu Nasional.

€œTujuannya untuk memperkuat kewenangan Bawaslu, memperkukuh sinergitas dan soliditas sesama maupun antar penyelenggara pemilu, serta bagaimana dirumuskan perbaikan-perbaikan terhadap peraturan yang berkaitan dengan tahapan dan pelaksanaan pemilu maupun kelembagaan Bawaslu,€ jelas Iwan Rompo Banne saat ditemui awak media.

Iwan juga menekankan bahwa dukungan masyarakat terhadap Bawaslu dapat dilihat dari tingginya partisipasi dalam penyampaian laporan dan pengaduan selama penyelenggaraan tahapan pemilu. Ia mencontohkan, Bawaslu Konawe Utara tercatat sebagai salah satu Bawaslu Kabupaten/Kota yang paling banyak menerima laporan.

€œArtinya, semakin banyak orang menyampaikan pelaporan dan pengaduan kepada Bawaslu, maka semakin tinggi pula tingkat kepercayaan masyarakat terhadap lembaga ini, karena Bawaslu dianggap mampu menyelesaikan masalah yang dihadapi. Kesimpulannya, dukungan Pemerintah Daerah dan masyarakat terhadap Bawaslu Konut sangat baik,€ tambahnya.

Peserta kegiatan berasal dari berbagai unsur pemangku kepentingan kepemiluan, antara lain mantan pengawas ad hoc, KPU, organisasi masyarakat, penggiat pemilu lokal, tokoh masyarakat, serta mahasiswa.

Dengan mengusung tema €œMembangun Sinergitas, Menyamakan Persepsi dalam Mengawal Pengawasan Pemilu Serta Terwujudnya Kelembagaan yang Kuat, Profesional dan Kredibel€, kegiatan ini menjadi momentum penting untuk memperkuat sinergitas, menyamakan persepsi, dan menghadirkan kelembagaan pengawas pemilu yang lebih kuat, profesional, serta kredibel.

Penulis/Editor: Gd/Thity

toast

Media Sosial

news

Lokasi Bawaslu Provinsi

tanya

Konsultasi
Hukum Kepemiluan

Tanyakan right-circle
tanya

Konsultasi
Hukum Kepemiluan

Tanyakan right-circle